One Piece Live Action Kapan Rilis: Sinopsis, Link Nonton, Pemain

Vantage.id – Eiichiro Oda telah menyiapkan serial khusus dari mangan dan anime populernya One Piece yang akan ditayangkan di Netflix. Banyak penggemar yang menantikan dan bertanya, One Piece Live Action kapan rilis? Simak, sinopsis, link nonton, dan para pemainnya di artikel ini.

Kapan rilis One Piece Live Action? Series ini dijadwalkan tayang pada Kamis, 31 Agustus 2023 pukul 14.00 WIB. Series One Piece Live Netflix ini akan menceritakan tentang petualangan Monkey D. Luffy dari awal kisah sebelum dirinya menjadi Raja Bajak Laut.

Berapa jumlah episode One Piece Live Action? Jumlah episode series One Piece Live Action ada 8 (delapan) episode. Di mana setiap episodenya memiliki durasi satu jam. Series ini diproduksi Netflix bersama dengan Shueisha, Tomorrow Studios, dan Eiichiro Oda yang menjadi produser eksekutif

Manga One Piece saat ini telah mencapai chapter 1090 menuju 1091. Ringkasan cerita untuk di One Piece Live Action ini mempunyaki akhir di arc Arlong Park. Sehingga, pengadaptasian ceritanya sekira 4 (empat) persen dari keseluruh manga One Piece yang telah dirilis.

one piece live action

Series One Piece Live Action ini meringkas kurang levih 95 chapter atau 11 volume dari versi manga ddan 45 episode di anime. Penggemar manga One Piece ini akan mendapati beberapa adaptasi nyata di dalam alur cerita versi One Piece Live Action.

Sebagaimana diketahui, One Piece adalah manga karya dri Eiichiro Oda. Usia dari karyanya ini telah mencapai lebih dari 26 tahun. Manga One Piece menjadi salah satu manga yang memiliki penjualan fantastis, yakni telah terjual lebih dari 516 juta salinan.

Sementara, untuk anime One Piece dimulai sejak tahun 1999 dan menduduki posisi sebagai anime populer. Sedangkan untuk versi live action yang akan tayang di Netflix ini, penataan adegannya di bawahi oleh Matt Owens dan Steven Maeda. Keduanya berperan penting dalam menjadikan alur cerita One Piece manga dan anime bisa nampak menjadi nyata.

Trailer One Piece Live Action ini sudah dirilis. Episode perdana One Piece Live Action berjudul ‘Romance Dawn’. Episode tersebut menceritakan tentang Luffy yang berniat untuk memperoleh harta karun terbesar ‘One Piece’ dengan teman-temannya.

Sembari menunggu One Piece Live Action dirilis, simak sinopsis, daftar pemain, dan link nonton One Piece Live Action.

Kapan Rilis One Piece Live Action? Simak Sinopsisnya di Sini

sinopsis One Piece Live Action

Sinospsi One Piece Live Action menceritakan tentang awal Monkey D. Luffy saat masih hidup di desa. Luffy memiliki keinginan untuk memulai perjalanan memperoleh harta karun One Piece. Harta karun One Piece merupakan milik mantan bajak laut yang telah dieksekusi mata pada 22 tahun lalu di depan umum.

Series ini diadaptasi dari cerita arc Romance Dawn sampai Loguetown. Ketika itu, dunia bajak laut tengah dalam persaingan. Luffy pun memiliki cita-cita untuk dapat menjadi yang teratas dari deretan bajak laut. Untuk mencapai tujuannya itu, Luffy pun mengajak teman-temannya menjadi timnya, seperti Nami dan Zoro.

Pada suatu hari, Zoro, Luffy, dan Nami menemukan diri mereka ada di dalam penjara yang ada di sebuah pulau. Pulau itu sudah diambil alih oleh bajak laut gila yang bernama Buggy. Pada saat itu mereka pun bisa lepas.

Di perjalanan lainnya, Zoro, Luffy, dan Nami pun tiba di sebuah desa bernama Syrup. Di desa itu mereka bertemu dengan Usopp yang memperkenalkan mereka kepada Kaya. Kaya dikenak sebagai sosok pewaris galangan kapal dan kini tengah sakit-sakitan.

Di sisi lain, Koby memutuskan untuk bergabung dengan marinir. Koby pun membuktikan keberaniannya untuk memberantas bajak laut. Wakil laksamana Garp pun berangkat untuk mencari Luffy dengan bantuan Koby. Sebelum Garap mendekat, Luffy ternyata sudah mendapatkan kapal impian yang nantinya digunakan untuk mengarungi lautan.

Tak mudah untuk Luffy dan teman-teman ketika menjelajah. Luffy dan teman-temannya harus bertarung dengan musuh-musuh di laut lepas. Termasuk, Luffy dan kawan-kawan akan mengalami beragam pengalaman saat singgah di restoran apung, Baratie.

Penonton juga akan dikenalkan dengan sosok Dracule Mihawk. Dan akan menampilkan pertarungan antara Zoro vs Mihawk di mana akan menjadi momen yang menyentuh untuk para penonton. Penonton juga akan mengetahui lebih lanjut terkait masa lalu Nami dan apa yang membuat Nami sulit untuk percaya orang lain.

Serial ini ditutup dengan arc Loguetown, di mana merupakan titik penting Luffy dan kawan-kawan dalam mengarungi Grand Line untuk mencapai mimpi mereka. Serial ini diharapkan dapat menghibur para penggemar anime dan manga One Piece.

Oleh karena itu, jangan lewatkan untuk menoton One Piece Live Action yang rilis pada 31 Agustus 2023.

Daftar Pemain One Piece Live Action di Netflix

daftar pemain one piece live action

Berikut di bawah ini adalah daftar nama pemain di series One Piece Live Action:

  • Iñaki Godoy berperan sebagai sosok Monkey D. Luffy
  • Mackenyu Roronoa berperan sebagai sosok Zoro
  • Emily Rudd berperan sebagai sosok Nami
  • Jacob Romero berperan sebagai sosok Usopp
  • Taz Skylar berperan sebagai sosok Sanji
  • McKinley Belcher III berperan sebagai sosok Arlong
  • Jandre le Roux berperan sebagai sosok Kuroobi
  • Milton Schorr berperan sebagai sosok Don Krieg
  • Colton Osorio berperan sebagai sosok Young Luffy
  • Stevel Marc berperan sebagai sosok Yassop
  • Peter Gadiot berperan sebagai sosok Shanks
  • Craig Fairbrass berperan sebagai sosok ChefZeff
  • LangleyKirkwood berperan sebagai sosok Ax HandMorgan
  • Celeste Loots berperan sebagai sosok Kaya
  • Chioma Antoinette Umeala berperan sebagai sosok Nojiko
  • LilyFisher berperan sebagai sosok Young Nami
  • Armand Aucamp berperan sebagai sosok Bogard
  • Alexander Maniatis berperan sebagai sosok Klahadore
  • Grant Ross berperan sebagai sosok Genzo
  • Sven Ruygrok sebagai Cabaji
  • Rory Acton Burnell berperan sebagai sosok Captain Nezumi

Link Nonton One Piece Live Action

One Piece Live Action ini bisa disaksikan di Netflix. Berikut adalah link nonton One Piece Live Action di Netflix:

Link Nonton One Piece Live Action

Demikian ulasan mengenai One Piece Live Action kapan rilis. Ada sinopsis dan daftar pemain One Piece Live Action. Semoga informasi di atas membantu, ya.

Baca Juga: