Prediksi Skor Juventus vs AC Milan 28 Juli 2023 Pagi Hari Ini

AC Milan akan melanjutkan tur pramusim mereka di Amerika Serikat berhadapan dengan Juventus di Los Angeles. Juventus vs AC Milan 28 Juli 2023 diharapkan menjadi pertarungan klasik khas Serie A. Juve baru bisa bermain di pramusim setelah sebelumnya batal bermain melawan juara La Liga, Barcelona.

Tidak banyak yang bisa dinilai dan diperkirakan dari skuad Si Nyonya Tua. Mereka tidak banyak melakukan pembelian sehingga kualitas permainan masih belum pasti. Sebaliknya, Milan tampil dengan rekrutan baru mereka menghadapi Real Madrid. Meskipun kalah, Pulisic, dkk menyuntikan energi baru ke skuad Milan.

Preview Juventus vs AC Milan

Preview Juventus vs AC Milan

Juventus seharusnya memulai tur pramusim mereka di Amerika Serikat dengan melawan Barcelona. Sayang, masalah pencernaan yang menjangkiti mayoritas skuad Barca membuat Juve batal bermain. Mereka pun akan langsung ditantang rival Serie A, AC Milan dalam laga uji coba pertama di California.

Milan sudah menjalani laga pertama mereka di AS. Hadapi juara Copa Del Rey musim lalu, Real Madrid, Milan harus mengakui keunggulan Madrid. Milan tidak tampil buruk, mereka justru memimpin di babak pertama berkat gol dari Fikayo Tomori dan Luka Romero. Di babak ke-2 keadaan berbalik untuk Milan.

Real Madrid berhasil mencetak 3 gol di babak ke-2. 3 gol Madrid dicetak oleh Federico Valverde (2) dan Vinicius. Rekrutan baru Milan, Marco Sportiello membuat blunder yang berakibat 1 gol Madrid. Christian Pulisic yang didatangkan dari Chelsea tampil impresif dan sukses merepotkan lini pertahanan Madrid.

Jadwal Juventus vs AC Milan Tanggal 28 Juli 2023

Pertandingan uji coba pramusim Juventus vs AC Milan 28 Juli 2023 akan dimainkan di Dignity Health Sports Park, Los Angeles, California, Amerika Serikat. Duel Juventus melawan AC Milan bisa disaksikan Jumat pagi, jam 09.30 WIB. Juve akhirnya mainkan laga uji coba di AS setelah batal melawan Barcelona.

H2H/Susunan Pemain Juventus vs AC Milan

Dari 5 pertemuan terakhir kedua tim, Milan dominan dengan 3 kemenangan dan 2 hasil imbang. Pertemuan terakhir kedua tim terjadi di Serie A 2023/2023 dimana Milan sukses mengalahkan Juventus dengan skor tipis 0-1. Rekor dan H2H Juventus vs AC Milan dalam 5 pertandingan terakhir di semua kompetisi.

  • 29 Mei 2023

Juventus 0 – 1 AC Milan

  • 8 Oktober 2022

AC Milan 2 – 0 Juventus

  • 24 Januari 2022

AC Milan 0 – 0 Juventus

  • 20 September 2021

Juventus 1 – 1 AC Milan

  • 10 Mei 2021

Juventus 0 – 3 AC Milan

Prediksi susunan pemain Juventus vs A.C. Milan pertandingan persahabatan pramusim 2023/2024.

  • Juventus (3-5-2): W. Szczesny; F. Gatti, Bremer, Danilo; F. Kostic, A. Rabiot, M. Locatelli, F. Miretti, T. Weah; A. Milik, F. Chiesa
  • AC Milan (4-2-3-1): M. Maignan; T. Hernandez, M. Thiaw, F. Tomori, D. Calabria; T. Reijnders, R. Krunic; R. Leao, R. Loftus-Cheek, C. Pulisic; O. Giroud

Leonardo Bonucci yang tidak dibawa dalam tur Juventus di Amerika Serikat dipastikan absen. Juan Cuadrado yang meninggalkan Juve musim semi ini jelas tidak tersedia. Nicolo Fagioli masih belum sembuh dari cedera. Moise Kean diprediksi sudah sembuh dari cedera dan siap memperkuat Juve melawan Milan.

Ismael Bennacer tidak kunjung sembuh dari cedera dan dipastikan absen. AC Milan memiliki banyak pemain baru yang bisa terus dicoba agar tim semakin padu. Terbaru, penyerang Swiss, Noah Okafor sudah tersedia. Marco Sportiello, Ruben Loftus-Cheek, dan Tijjani Reijnders diperkirakan kembali bermain.

Prediksi Juventus vs AC Milan 28 Juli 2023

Prediksi Juventus vs AC Milan 28 Juli 2023

Penampilan AC Milan ketika berhadapan dengan Real Madrid cukup baik. Hadapi Juventus, mereka memiliki peluang lebih besar untuk memenangkan pertandingan. Performa rekrutan anyar Milan tampak menjanjikan. Juventus vs AC Milan 28 Juli 2023 diprediksi dimenangkan AC Milan dengan skor 1-2.

Baca Juga: