Vantage.id – Yang ditunggu-tunggu pecinta sepak bola Tanah Air akhirnya tiba, PSSI telah resmi merilis harga tiket Indonesia vs Argentina. Harga termurah tiket Timnas Indonesia vs Argentinya dibanderol Rp 600 ribu. Simak daftar harga tiket Indonesia vs Argentina di artikel ini.
Publik sempat heboh ketika Ketum atau Ketua Umum PSSI Erick Tohir mengumumkan, bahwa Timnas Indonesia akan melakukan pertandingan persahabatan dengan Argentina. Pertandingan Indonesia vs Argentina pun hanya menunggu hari.
Laga persahabatan Indonesia dengan juara Piala Dunia 2022 ini akan berlangsung pada 19 Juni 2023 mendatang. Pertandingan akan digelar di SUGBK atau Stadion Utama Gelora Bung Karno. Laga ini masuk ke dalam rangkaian FIFA Matchday edisi Juni 2023.
PSSI menyatakan telah mengatur terkait cara pembelian tiket Indonesia vs Argentina. Hal tersebut diumumkan di dalam konferensi pers di Stadion GBK pada Senin, 19 Mei 2023. Dalam konferensi per situ, Erick Tohir telihat ditemani oleh Umum Zainudin Amali (Wakil Ketua PSSI), Arya Sinulingga (Anggota Exco) dan Cak Lontong.
Tiket Indonesia vs Argentina ini sudah dapat dipesan oleh masyarakat di tanggal 5 Juni 2023. Di tanggal tersebut, penjualan tiket dikhususkan untuk pembayaran melalui Kartu BRI. Di mana nasabah BRI bisa menggunakan berbagai system pembayaran.
Pemesanan tiket dengan pembayaran memakai Kartu BRI bisa melalui virtual account, kartu kredit BRI, atau bank transfer. Sedangkan, penjualan tiket dibuka untuk public mulai tanggal 6 hingga 7 Juni 2023. Di tanggal itu, masyarakat bisa menggunakan semua metode pembayaran.
Sebelumnya, masyarakat sempat dibuat penasaran berapa harga tiket pertandingan Indonesia vs Argentina. Tak sedikit yang mewanti-wanti jika harga tiket pertandingan persahabatan itu lebih mahal dari tiket konser Coldplay.
Namun, pihak PSSI memastikan jika harga tiket pertandingan Argentina melawan Indonesia tidak mahal. Dan dalam konferensi per situ, PSSI mengumumkan harga tiketnya. Harga termurah tiket Indonesia melawan Argentina yakni Rp 600 ribu.
Untuk mengetahui daftar rincian harga tiket pertandingan persahabatan, bisa menyimak ulasannya di bawah ini.
Harga Tiket Indonesia vs Argentina di GBK 19 Juni 2023
Pembelian tiket ini dapat dilakukan lewat website PSSI. Dan pembeliannya bisa dilakukan melalui Tiket.com, baik lewat aplikasi, mobile, ataupun website. Erick Tohir mengungkapkan terdapat jenis tiket yang ditawarkan.
Berikut adalah harga tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina berdasarkan kategorinya, dilansir dari situs resmi PSSI:
- Kategori VIP Barat dan Timur, harga tiketnya Rp 4.250 juta
- Kategori 1, harga tiketnya Rp 2.500 juta
- Kategori 2, harga tiketnya Rp 1.200 juta
- Kategori 3, harga tiketnya Rp 600 ribu.
*Harga di atas sudah termasuk pajak dan biaya servis lainnya.
PSSI telah menyiapkan sebanyak 60 ribu tiket bagi masyarakat yang ingin menyaksikan pertandingan internasional tersebut. Jumlah tiket tersebut telah sesuai dengan Peraturan Kepolisian Negara No. 10 Tahun 2022, yang membahas terkait Pengamanan Penyelenggaran Kompetisi Olahraga.
Jumlah tiket yang disediakan tak mencapai kapasitas maksimal Stadion GBK. Pertandingan Indonesia vs Argentina pada di 19 Juni 2023 akan berlangsung pada pukul 19.30 WIB.
Demikian informasi mengenai harga tiket Indonesia vs Argentina, yang dapat dipesan mulai tanggal 5 Juni 2023.
Baca Juga:
- Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday 2023
- Harga Tiket Konser Aespa di Indonesia 24 Juni 2023
- Harga Tiket Konser Coldplay Jakarta 2023 Setelah Kena Pajak
- Harga Emas Antam Hari Ini di Pegadaian 29 Mei 2023 Stabil
- Hutan Kertas Karawang: Harga Tiket Masuk, Lokasi, Fasilitasnya
- Pantai Lamaru: Lokasi, Rute, Harga Tiket dan Daya Tariknya
- Harga Emas Antam & UBS di Pegadaian Hari Ini 26 Mei Turun
- Harga dan Spesifikasi Vivo S17e, Dibekali Kamera 64 MP
- Cara Beli Tiket Konser Coldplay Jakarta 2023 Lewat BCA Presale
- Harga Xiaomi 12 di Indonesia Terbaru Turun, Intip Spesifikasinya
- HP Xiaomi 2 Jutaan Terbaik, Cek Spek dan Harga Terbaru 2023