Tutorial Make Up Bridesmaid Natural dan Awet Sepanjang Acara

Menjadi bridesmaid merupakan peran yang penting, sehingga kita perlu berdandan agar cantik. Namun riasan seorang bridesmaid tidak boleh lebih menarik daripada sang pengantin. Maka diperlukan tutorial make up bridesmaid yang natural.

Biasanya sebagai seorang bridesmaid kita sudah sibuk dengan berbagai urusan, jadi tidak sempat memikirkan cara make up yang bagus. Tapi jangan khawatir karena Anda bisa menyimak tutorialnya pada artikel berikut.

Tutorial Make Up Bridesmaid yang Mudah

Untuk membuat make up bridesmaid yang bagus diperlukan beberapa teknik dan penggunaan produk tertentu. Jika ingin hasilnya maksimal, Anda dapat mengikuti tutorialnya di bawah ini.

1. Bersihkan Wajah

Bersihkan Wajah

Produk make up tidak akan menempel pada wajah yang kotor. Oleh sebab itu, hal pertama yang harus dilakukan adalah membersihkan wajah. Misalnya dengan micellar water kemudian cuci muka pakai facial wash.

Bila perlu gunakan juga toner untuk mengangkat kotoran yang masih menempel, sekaligus mengembalikan pH kulit. Lalu keringkan wajah sebelum mulai menggunakan produk selanjutnya.

2. Aplikasikan Pelembap

Aplikasikan Pelembap

Setelah mencuci muka, biasanya kulit jadi lebih kering. Untuk mengembalikan kelembapan kulit, pastikan Anda mengaplikasikan pelembap. Oleskan produk pelembap ke seluruh area wajah dan pastikan tidak ada yang terlewat.

Kulit yang lembap akan memudahkan make up untuk menempel dan awet seharian. Jika pelembap sudah menyatu dengan kulit, biarkan beberapa menit sampai seluruh produknya menyerap dan kering.

3. Pakai Foundation

Pakai Foundation

Tutorial make up bridesmaid dimulai dengan pemakaian foundation. Dikarenakan Anda akan menjadi bridesmaid, maka sebaiknya pilih foundation yang ringan dan hasilnya natural. Aplikasikan foundation dengan brush atau sponge sesuai tingkat coverage yang diinginkan.

Perhatikan juga pemilihan shade foundation berdasarkan skintone dan undertone, untuk menghindari hasil yang belang. Blend foundation secara perlahan sampai produknya merata ke seluruh wajah dan warnanya menyatu dengan kulit.

4. Tambahkan Concealer

Tambahkan Concealer

Concealer merupakan produk make up yang tidak boleh dilewatkan, terutama jika Anda punya banyak bekas jerawat dan flek hitam. Produk ini bermanfaat untuk menyamarkan kekurangan di wajah, sehingga warnanya lebih rata.

Selain itu, concealer juga bagus untuk menghighlight beberapa area wajah. Sehingga biasanya concealer diaplikasikan pada area jidat, hidung, dagu, dan bawah mata.

5. Bubuhkan Setting Powder

Bubuhkan Setting Powder

Langkah selanjutnya yaitu membubuhkan setting powder untuk mengunci seluruh produk complexion yang sudah dipakai sebelumnya. Gunakan powder brush untuk meratakan bedak di beberapa area penting di wajah.

Mulai dari jidat, bawah mata, hidung, sampai ke dagu. Lakukan teknik baking agar foundation lebih awet dan tidak gampang geser. Kemudian baru ratakan sisa bedak ke bagian wajah lainnya.

6. Pakai Blush On

Pakai Blush On

Sehabis pakai banyak bedak, pasti wajah jadi terlihat pucat dan terlalu putih. Nah, untuk mengembalikan tone warm pada kulit, Anda bisa menggunakan blush on warna merah, coral atau pink.

Fokuskan pemakaian blush on di tengah tulang pipi atau bagian apple cheek. Ratakan juga blush ke bawah mata sudah area sekitar hidung untuk menghasilkan look make up yang segar. Namun ambil sedikit saja produk agar warnanya tidak jadi merah medok.

7. Gambar Alis

Gambar Alis

Saat ini sudah ada berbagai produk alis yang warnanya pigmented dan mudah digunakan. Tetapi untuk tutorial make up bridemaid simple, cukup gunakan pensil alis saja. Lantaran produk ini bisa menghasilkan alis yang natural dan gampang dibentuk.

Warnanya juga tidak sekontras brow pomade atau brow powder. Sedangkan untuk ketahanannya juga cukup lama dan terdapat beberapa pensil alis yang sudah waterproof. Buat alis sebagus mungkin dengan membingkainya terlebih dahulu.

8. Buat Eye Make Up dengan Eyeshadow

Buat Eye Make Up dengan Eyeshadow

Setelah urusan complexion dan alis selesai. Sekarang waktunya masuk ke pembuatan eye make up. Anda bisa menggunakan eyeshadow yang bentuknya powder agar lebih mudah diblend di atas kelopak mata.

Buatlah look eye make up yang natural dengan warna-warna warm. Mulai dengan coklat tua sebagai base kemudian tambahkan warna yang lebih gelap di sampingnya. Lalu bisa lanjut dengan menambah warna yang terang di bagian paling atas.

9. Gambar Eyeliner

Gambar Eyeliner

Eye make up yang cantik rasanya kurang sempurna tanpa eyeliner. Pasalnya produk ini dapat membuat bentuk mata jadi terkesan tajam dan panjang. Gambar eyeliner bentuk cat eye, mulai dari tengah hingga ke ujung kelopak.

10. Gunakan Maskara

Gunakan Maskara

Selain kelopak yang bentuknya tajam, bulu mata juga harus lentik. Oleh karena itu Anda wajib menggunakan maskara yang warnanya hitam dan bisa memanjangkan bulu. Jepit terlebih dahulu memakai penjepit bulu mata.

Lalu sikat secara perlahan, mulai dari bawah bulu mata hingga ke ujung atas. Ulangi berkali-kali sampai warnanya hitam dan tampak lebih panjang. Setelah itu jepit lagi agar hasilnya semakin lentik dan tahan sepanjang acara.

11. Pakai Lipcream

Pakai Lipcream

Terakhir yang tidak boleh ketinggalan adalah menggunakan lip product supaya warna bibir lebih menyatu dengan make up. Disarankan untuk memilih jenis lipcream karena hasilnya lebih tahan lama dan meninggalkan stain.

Untuk warnanya bisa disesuaikan dengan make up look masing-masing, namun jika ingin natural coba pilih warna pink yang agak kecoklatan. Anda juga bisa membuat ombre lips menggunakan campuran warna yang pucat dengan lipstik merah tua untuk di bagian dalamnya.

Tutorial make up bridesmaid di atas akan membuat penampilan Anda jadi cantik dan anggun. Meskipun begitu, hasilnya tetap natural dan tidak menyaingi sang pengantin. Apabila ingin hasil yang lebih awet, bisa tambahkan penggunaan setting spray di awal dan akhir step.

Baca Juga: