Prediksi Spanyol vs Belanda 11 Agustus 2023 dan H2H Hari Ini

Perempat final Piala Dunia Wanita 2023 pertama mempertemukan Spanyol dengan Belanda. Kedua tim sama-sama tampil mengesankan sepanjang Piala Dunia kali ini. Duel Spanyol vs Belanda 11 Agustus 2023 bisa menjadi duel ketahanan tingkat tinggi. Spanyol terus menyerang sementara Belanda bertahan.

Spanyol lolos ke babak perempat final dengan gaya. Mereka mampu mengalahkan lawannya dengan skor besar. Perlu diingat, kendati selalu bermain dominan, mereka dikalahkan Jepang dengan skor telak. Belanda diprediksi akan melakukan apa yang dilakukan Jepang. Pertandingan bisa berlanjut ke Extra Time.

Preview Spanyol vs Belanda

Preview Spanyol vs Belanda

Belanda mampu mengalahkan juara Piala Afrika Wanita 2022, Afrika Selatan dengan skor meyakinkan 2-0. Kemenangan 2-0 atas Afrika Selatan meyakinkan banyak orang bahwa Belanda bisa kembali mencapai babak final. Dalam laga tersebut gol kemenangan Belanda dicetak oleh Jill Roord dan Lineth Beerensteyn.

Belanda memiliki rekor yang baik di turnamen ini. Tim Oranye membobol gawang lawan 11 kali dan hanya kebobolan 1 gol. Hal tersebut mengindikasikan pertahanan Belanda kokoh dan lini serang mereka buas. Spanyol memiliki lini serang yang lebih buas. Mereka mampu menceploskan 13 gol sepanjang turnamen.

Dominasi melalui penguasaan bola yang tinggi juga mereka miliki. Sayang, kualitas lini pertahanan mereka tidak lebih baik dari Belanda. Mereka sudah kebobolan 5 gol. Spanyol lolos ke perempat final setelah mengalahkan Swiss dengan skor 1-5. Performa mereka di Piala Dunia Wanita kali ini sangat meyakinkan.

Jadwal Spanyol vs Belanda Tanggal 11 Agustus 2023

Pertandingan perempat final FIFA Women’s World Cup 2023 Spanyol vs Belanda 11 Agustus 2023 akan dimainkan di Sky Stadium, Wellington, Selandia Baru. Duel Spanyol melawan Belanda bisa disaksikan Jumat pagi, jam 08.00 WIB. Spanyol dinilai memiliki peluang lebih besar untuk lolos ke babak semifinal.

H2H/Susunan Pemain Spanyol vs Belanda

Spanyol vs Belanda 1-0 adalah hasil akhir dari pertemuan terakhir kedua tim. Dalam pertandingan persahabatan tersebut, satu-satunya gol Spanyol dicetak oleh Patricia Guijarro. Dari 5 pertemuan terakhir kedua tim, Spanyol unggul H2H dengan 3 kemenangan dan 2 kekalahan. Wajar jika Spanyol diunggulkan.

Kemenangan terakhir Belanda pun didapatkan 15 tahun yang lalu dimana perbedaan kualitas kedua tim cukup mencolok. Rekor dan H2H 5 pertandingan terakhir Spanyol melawan Belanda di semua kompetisi.

  • 10 April 2021

Spanyol 1 – 0 Belanda

  • 28 februari 2019

Spanyol 2 – 0 Belanda

  • 21 Januari 2018

Spanyol 2 – 0 Belanda

  • 31 Oktober 2008

Belanda 2 – 0 Spanyol

  • 26 Oktober 2008

Spanyol 0 – 2 Belanda

Prediksi susunan pemain timnas Belanda vs tim nasional sepak bola Spanyol PD Wanita 2023.

  • Spanyol (4-3-3): C. Coll; O. Batlle, I. Andres, I. Paredes, O. Hernandez; J. Hermoso, T. Abelleira, A. Bonmati; E. Gonzalez, C. Paralluelo, A. Redondo
  • Belanda (3-5-3): D. Van Domselaar; D. Janssen, S. Van der Gragt, S. Spitse; E. Brugst, D. Egurrola, J. Groenen, J. Roord, V. Pelova; L. Martens, L. Beerensteyn

Catalina Coll kemungkinan akan kembali menjadi kiper utama Spanyol. Ivana Andres diragukan tampil karena masih cedera. Andres diharapkan bisa bugar dan tampil pekan ini. Merel Van Dongen dipastikan tidak akan memperkuat Belanda karena cedera, sementara Danielle Van de Donk absen karena skorsing.

Prediksi Spanyol vs Belanda 11 Agustus 2023

Prediksi Spanyol vs Belanda 11 Agustus 2023

Jepang membuat prediksi yang memenangkan Spanyol menjadi sebuah kesalahan. Hal sama berpotensi terjadi pada Belanda. Belanda sepanjang turnamen tangguh dan dianggap mampu bertahan dari dominasi Spanyol. Spanyol vs Belanda 11 Agustus 2023 diprediksi dimenangkan Belanda dengan skor 0-1.

Baca Juga: