Sinopsis Divorce Attorney Shin, Profesor Musik Jadi Pengacara

Divorce Attorney Shin, drama Korea yang diangkat dari webcomic laris yang ditulis oleh Kang Tae Kyung, dengan judul Secret Divorce. Dari sinopsis Divorce Attorney Shin diketahui, bahwa fokus cerita adalah karakter Shin Hung Han, profesor musik dari universitas di Jerman.

Suatu saat terjadi suatu masalah yang membuat Shin harus kembali ke tanah airnya, Korea Selatan. Kepulanganya ke negara asalnya tersebut membuat Shin Sung Han, harus berganti profesi dari seorang profesor bidang musik menjadi pengacara.

Aktor Pemeran Drama Korea Divorce Attorney Shin

Aktor Pemeran Drama Korea Divorce Attorney Shin

Cerita yang unik menjadi daya tarik dari drama Korea yang ditayangkan di Netflix tersebut. Tidak hanya ceritanya saja yang berbeda dengan kebanyakan drakor yang ada, Divorce Attorney Shin juga ditaburi oleh aktor-aktor populer di Korea Selatan.

Melihat dari sinopsis Divorce Attorney Shin, deretan bintang yang bermain di drama populer ini diantaranya yaitu :

  • Cho Seung Woo memainkan tokoh Shin Sung Han
  • Han Hye Jin memainkan peran Lee Seo Jin
  • Kim Syung-Kyun bermain sebagai karakter Jan Hyung Geun
  • Jung Moo Sung memainkan peran Jo Jeong Sik
  • Kang Mal Geum memainkan peran tokoh Kim So Yeon
  • Jeon Bae Soo bermain karakter bernama Park Yu Seok
  • Cha-Hwa-Yeon memainkan peran tokoh Ma Geum He

Sinopsis Divorce Attorney Shin yang Tayang di Netflix

Sinopsis Divorce Attorney Shin yang Tayang di Netflix

Drama Korea tentang dunia hukum berjudul Divorce Attorney Shin, telah ditayangkan melalui platform streaming Netflix, mulai bulan Maret 2023 yang lalu. Kisahnya tentang seorang pemain piano sekaligus profesor musik dari sebuah perguruan tinggi di Jerman bernama Shin Sung Han.

Profesor Musik yang Tiba-Tiba Alih Profesi

Shin Sung Han adalah seorang profesor bidang musik yang juga menjadi pemain piano dan tinggal di Jerman. Karena suatu kejadian yang membuat Shin harus kembali ke Korea Selatan untuk mengetahu kebenaran dari kabar yang didengarnya saat berada di Jerman.

Kepulangan Shin ke Korea Selatan tidak hanya mencari fakta atas kabar yang didengarnya, tetapi juga merubah jalan hidupnya. Shin yang awalnya di Jerman menjadi pengajar di universitas musik, tiba-tiba harus menjadi pengacara yang khusus menangani kasus-kasus perceraian.

Pilihannya untuk mengambil profesi sebagai pengacara perceraian disebabkan oleh masa lalu dalam kehidupannya. Shin Sung Han kemudian menjadi pengacara yang selalu mengutamakan kebenaran dan mendengarkan kisah-kisah mengharukan pada kliennya.

Kerja Sama dengan Para Sahabat dalam Menyelesaikan Kasus

Hal yang menarik dari cerita dalam sinopsis Divorce Attorney Shin yaitu bagaimana seorang profesor musik yang kemudian menjadi pengacara perceraian berhasil menyelesaikan banyak kasus. Dalam melakukan pekerjaannya tersebut Shin didukung oleh para sahabat-sahabatnya.

Adalah Jang Hyeong Geun, sahabat Shin sejak SMP yang kebetulan menjadi manager dikantor firma hukumnya. Meskipun tidak bekerja di bidang hukum, sahabat Shin lainnya yaitu Jo Jeung Sik yang berprofesi sebagai CEO sebuah perusahaan di bidang real estate.

Kedua sahabatnya tersebut selalu mendukung Shin Sung Han ketika menyelesaikan setiap kasus perceraian yang dialami oleh klien-kliennya. Dukungan dari para sahabatnya tersebut membuat Shin selalu memiliki keberanian saat harus menyelesaikan kasus yang ditanganinya.

Membantu Klien Memperebutkan Hak Asuh Anak

Suatu hari, Shin harus menyelesaikan kasus perceraian yang terjadi pada seorang mantan reporter cuaca bernama Lee Seo Jin. Penyiar radio tersebut ingin bercerai dari suaminya dan sekaligus mendapatkan hak asuh anaknya.

Kejutan cerita drama Korea Divorce Atttorney Shin salah satunya ketika teman Shin, Jang Hyeong Geun tahu bahwa Lee Seo Jin adalah klien sahabatnya. Jang Hyeong Geun memang sudah lama menjadi penggemar berat Lee Seo Jin.

Kasus perceraian Lee Seo Jin menjadi pelik karena akar permasalahannya adalah perselingkuhan yang dilakukan oleh klien Shin tersebut. Lee Seo Jin, yang merupakan seorang penyiar radio tersebut telah berselingkuh dari suaminya.

Lee Seo Jin melakukan perselingkuhan dengan seorang laki-laki yang menyebalkan dan tidak bertanggungjawab. Setelah mengetahui perselingkuhan tersebut, suami Lee Seo Jin kemudian mengajukan gugatan cerai.

Shin Sung Han yang menjadi pengacara dari Lee Seo Jin, selain harus membela kliennya tersebut, juga berusaha untuk memenangkan hak asuh anak-anaknya setelah perceraian terjadi. Lee Seo Jin menyewa jasa Shin untuk membela dirinya di pengadilan menghadapi tuntutan suaminya.

Sahabat yang Memberikan Warna dalam Hidup

Dalam sinopsis Divorce Attorney Shin diceritakan bagaimana tiga orang pemuda berumur 40 tahunan menjalin persahabatan yang erat sekaligus unik. Shin Sung Han, Jang Hyeong Geun dan Jo Jeung Sik adalah tiga sahabat yang telah saling mengenal sejak masa sekolah SMP.

Kisah persahabatan mereka menjadi berwarna karena adanya sosok Jang Hyeing Geun yang selalu mengajak ribut Shin setiap kali bertemu. Ada saja masalah yang mereka ributkan padahal sebenarnya keduanya saling peduli satu sama lain.

Beda lagi dengan sahabat Shin yag bernama Jo Jeung Sik, yang merupakan bos dari perusahaannya sendiri. perusahaan Jo Jeung Sik bergerak dalam bidang real estate yang menghasilkan banyak uang dan keuntungan.

Lucunya, sekalipun Jo Jeung Sik telah sukses dan memiliki perusahaan real estate, tapi dia selalu memberikan kritik pada gaya hidup sahabatnya, Shin Sung Han. Jo Jeung Sik berpendapat bahwa gaya hidup Shin terlalu mewah.

Fakta Drama Divorce Attorney Shin yang Membuat Orang Penasaran

Bukan hanya sinopsis Divorce Attorney Shin saja yang membuat orang penasaran untuk selalu mengikutinya. Serial drama Korea yang tayang di Netflix sebanyak 12 episode ini juga disertai oleh bebarapa fakta yang menarik, diantaranya yaitu :

1. Bertabur Bintang Kenamaan Korea Selatan

Drama Korea ini dipenuhi oleh bintang-bintang kenamaan di industri drama Korea Selatan. Deretan bintang favoit Korea tersebut langsung disambut antusiasme pecinta K-Drama di negara tersebut. Sang bintang utama yaitu Cho Seung-Woo adalah aktor yang sering memerankan tokoh fenomenal.

2. Karakter yang Unik

Tokoh-tokoh dalam serial drama tersebut terinspirasi oleh cerita yang berasal dari webcomic berjudul Secret Divorce. Alih-alih menggambarkan sosok pengacara yang penuh emosi saat menghadapi klien dan beraksi di pengadilan, gambaran Shin Sung Han sangat justru sebaliknya.

Shin digambarkan sebagai seorang pengacara yang hampir tidak pernah merasa emosi dan selalu sabar saat menghadapi masalah klien. Shin semakin dekat dengan kebenaran yang dicarinya dengan membantu klien-kliennya.

3. Pelajaran Hidup tentang Perceraian

Pernikahan memang diharapkan bisa berjalan sampai akhir usia dan dipisahkan oleh kematian. Tapi, dalam kenyataannya, seringkali terjadi permsalahan diantara pasangan suami istri yang membuat mereka harus mengambil keputusan untuk bercerai.

Dalam drama Divorce Attorney Shin dikisahkan bagaimana perceraian adalah suatu keputusan yang berat bagi pasangan. Perceraian bukan sesuatu yang mudah untuk dilalui dan selalu membutuhkan pengorbanan.

Sang penulis cerita, Kang Tae Kyung, mencoba menggambarkan bagaimana beratnya perceraian dan konsekuensi yang harus dijalani oleh pasangan suami istri. Begitu juga dengan pengacara yang menangani kasusnya, seringkali harus mendengarkan cerita yang menyedihkan.

4. Memperoleh Rating yang Tinggi

Sesuai perkiraan dari sang penulis, bahwa webcomic miliknya akan meraih sukses besar jika diadaptasi sebagain serial yang ditayangkan di televisi. Meskipun tidak tayang di TV dan disiarkan lewat platform streaming, Divorce Attorney Shin berhasil meraih rating tinggi pada perilisannya.

Tidak heran kemudian banyak yang mencari sinopsis Divorce Attorney Shin karena ingin tahu jalan ceritanya.

Baca Juga: