Prediksi Republik Ceko vs Jerman U-21 25 Juni 2023 Hari Ini

Duel Republik Ceko U-21 vs Jerman U-21 25 Juni 2023 Grup C Euro U-21 2023 akan jadi vonis mati untuk Ceko U-21 jika gagal menang melawan Jerman U-21. Ceko U-21 jadi satu-satunya tim yang tidak meraih poin di pertandingan pertama. Akibatnya, tim asuhan Jan Suchoparek berada di dasar klasemen.

Jerman U-21 sedikit lebih baik karena memiliki 1 poin hasil bermain imbang 1-1 melawan Israel U-21. Jerman U-21 sudah pasti diunggulkan ketika berhadapan dengan Ceko U-21. Mereka memiliki performa yang dominan dan dianggap kurang beruntung ketika berhadapan dengan Israel U-21 Kamis malam.

Preview Republik Ceko vs Jerman U-21

Preview Republik Ceko U-21 vs Jerman U-21

Israel U-21 berhasil membuat Jerman U-21 lanjutkan pertandingan fase grup dengan modal hasil imbang. Skor 1-1 jadi hasil akhir Germany U21 vs Israel U21 di Kutaisi. Gol Jerman U-21 dalam laga tersebut dicetak oleh Yann Aurel Bisseck. Jerman U-21 sebenarnya tampil dominan dan agresif lawan Israel U-21.

Eksekusi peluang yang buruk jadi alasan kenapa mereka gagal meraih poin penuh. Czech Republic U21 vs England U21 berakhir dengan kemenangan Inggris 0-2. Ceko U-21 memang kalah segalanya dimana mereka didominasi (29% penguasaan) dan hanya menghasilkan 2 tembakan ke gawang.

Jadwal Republik Ceko vs Jerman U-21 25 Juni 2023

Republik Ceko U-21 vs Jerman U-21 25 Juni 2023 akan dimainkan di Adjarabet Arena, Batumi, Georgia. Duel Republik Ceko U-21 vs Jerman U-21 bisa ditonton Minggu malam, jam 23:00 WIB. Setelah Jerman U-21, Ceko U-21 akan melawan Israel U-21, sementara Jerman U-21 akan melawan Inggris U-21.

H2H/Susunan Pemain Republik Ceko vs Jerman U-21

Republik Ceko U-21 dan Jerman U-21 bertemu 2 kali di Euro U-21 dan 2 kali di kualifikasi Euro U-21. Pertemuan terakhir kedua tim terjadi 6 tahun lalu dimana Jerman U-21 menang. Dari 5 pertemuan terakhir kedua tim, Jerman U-21 menang 1 kali, kalah 1 kali dan imbang 3 kali. Rekor keduanya jelas berimbang.

Rekor dan H2H pertandingan terakhir Republik Ceko U-21 vs Jerman U-21 di semua kompetisi.

  • 18 Juni 2017

Jerman U-21 2 – 0 Republik Ceko U-21

  • 24 Juni 2015

Republik Ceko U-21 1 -1 Jerman U-21

  • 18 November 2014

Republik Ceko U-21 1 – 1 Jerman U-21

  • 3 September 2010

Republik Ceko U-21 1 – 1 Jerman U-21

  • 9 September 2009

Jerman U-21 1 – 2 Republik Ceko U-21

Prediksi susunan pemain Republik Ceko U-21 vs Jerman U-21 Euro U-21 2023 Grup C.

  • Republik Ceko U-21 (4-3-3): V. Jaros; M. Cedidla, M. Vitik, R. Hranac, A. Gabriel; F. Kaloc, L. Cerv, A. Karabec; V. Kusej, D. Fila, M. Jurasek
  • Jerman U-21 (4-3-1-2): N. Atubolu; L. Netz, Y. Bisseck, H. Matriciani, J. Vagnoman; A. Stiller, Y. Keitel, T. Krauss; D. Huseinbasic; K. Schade, Y. Moukoko

Kedua tim sama-sama tidak mengalami masalah cedera. Republik Ceko U-21 bisa kembali mengandalkan susunan pemain yang sama, begitu juga Jerman U-21. Denis Huseinbasic akan kembali menjadi pemain nomor 10 untuk mendukung Youssoufa Moukoko dan Kevin Schade. Jessic Ngankam siap jadi supersub.

Prediksi Republik Ceko vs Jerman U-21 25 Juni 2023

Jadwal Republik Ceko U-21 vs Jerman U-21 Tanggal 25 Juni 2023

Siapapun bisa saja bilang Jerman U-21 sedang sial ketika berhadapan dengan Israel U-21. Gempuran Jerman U-21 dan penalti yang gagal harus jadi pelajaran bahwa diperlukan ketenangan dan kematangan untuk menang. Pada akhirnya, kemenangan Jerman U-21 hanya soal waktu dan waktu yang tepat muncul.

Ceko U-21 bermodal serangan balik dan kekuatan bertahan. Tidak buruk, namun tidak bisa diandalkan. Republik Ceko U-21 vs Jerman U-21 25 Juni 2023 diprediksi dimenangkan oleh Jerman U-21 dengan skor 1-3. Jerman akan berharap Inggris U-21 menang untuk mempermudah lajunya ke perempat final.

Baca Juga: