Live Streaming BWF China Open 2023: Jadwal dan Hasil Drawing

Vantage.id – Pertandingan turnamen bergengsi level Super 1000 BWF China Open 2023 akan segera dimulai. Bagi yang ingin menyaksikan pertandingan, bisa melalui live streaming China Open 2023. Turnamen China Open 2023 ini diselenggarakan di Olympic Sports Centre Gymnasium, Changzhou, China.

Kapan jadwal China Open 2023 berlangsung dan hasil drawing China Open 2023? Simak informasi lengkapnya hanya di Vantage.id. China Open 2023 diisi dengan para pemain terbaik dunia seperti ganda putri Jia Yifan/Chen Qingchen (China), tunggal putra Viktor Axelsen (Denmark), sampai Huang Yaqiong/Zheng Siwei (China).

Indonesia juga menurunkan 16 perwakilan terbaiknya di China Open 2023, salah satunya ada pasangan ganda putri Siti Fadia Silva Ramadhanti/Apriyani Rahayu, yang baru lolos ke babak final BWF World Championship 2023. Selain itu, ada pula Anthony Ginting dan Jonatan Christie di sektor tunggal putra.

Dan masih ada beberapa wakil Indonesia lainnya yang diharapkan bisa meraih gelar China Open 2023, terutama di sektor ganda putra. Indonesia menurunkan lima wakil untuk ganda putra, ada Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Muhammad Rian Ardianto/Fajar Alfian.

Bagi yang ingin menyaksikan pertandingan ini, simak terkait jadwal, hasil drawing, dan live streaming China Open 2023.

Jadwal China Open 2023

jadwal bwf china open 2023

Kapan jadwal China Open 2023 berlangsung. Babak pertama dan kedua di ajang BWF China Open 2023 akan berlangsung di tanggal 5 hingga 7 September 2023 pukul 08.00 WIB. Babak perempat final dan semifinal China Open 2023 akan berlangsung pada 8 hingga 9 September 2023 yang dimulai pukul 09.00 WIB.

Dan untuk babak final China Open 2023 akan digelar pada 10 September 2023 pukul 12.00 WIB. Berikut di bawah ini adalah jadwal China Open 2023 lengkap:

  • Babak 32 besar digelar pada Selasa-Rabu, 5-6 September 2023 pukul 08.00 WIB
  • Babak 16 besar digelar pada Kamis, 7 September 2023 pukul 08.00 WIB
  • Babak perempat final digelar pada Jumat, 8 September 2023 pukul 09.00 WIB untuk sesi 1 dan 16.00 WIB untuk sesi 2
  • Babak semifinal digelar pada Sabtu, 9 September 2023 pukul 09.00 WIB untuk sesi 1 dan 16.00 WIB untuk sesi 2
  • Babak final digelar pada Minggu, 10 September 2023 pukul 12.00 WIB.

Hasil Drawing China Open 2023 Untuk Wakil Indonesia

hasil drawing china open 2023

Pertandingan babak 32 besar akan berlangsung mulai pada 5 hingga 6 September 2023. Drawing untuk pertandingan BWF China Open 2023 ini pun telah dilakukan. Anthony S Ginting akan menghadapi perwakilan Jepang, Kanta Tsuneyama. Sedangkan, Jonatan Christie akan berhadapan dengan Weng Hong yang dari China.

Berikut di bawah ini daftar lawan hasil drawing China Open 2023 yang akan dihadapi wakil Indonesia:

Tunggal Putra

  • Viktor Axelsen (Denmark) vs Chico Aura Dwi Wardoyo
  • Weng Hong Yang (China) vs Jonatan Christie
  • Kanta Tsuneyama (Jepang) vs Anthony Sinisuka Ginting

Ganda Putra

  • Muhammad rian Ardianto/Fajar Alfia vs Anders Skaarup Rasmussen/Kim Astrup (Denmark)
  • Daniel Marhin/Leo Rolly Carnando vs Wang Chang/Liang Wei Keng (China)
  • Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Seo Seung-jae/Kang Min-hyuk (Korea)
  • Yeremia Ercih Y Yacob Rambitan/Pramudya Kusumawardana vs Yuta Takei/Ayato Endo (Jepang)
  • Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Chirag Shetty/Rankireddy (India)

Tunggal Putri

  • Thuy Linh Nguyen (Vietnam) vs Gregoria Mariska Tunjung
  • Akane Yamaguchi (Jepang) vs Putri Kusuma Wardani

Ganda Putri

  • Amalia Cahaya Pratiwi/Febriana Dwipuji Kusuma vs Teoh Mei Xing/Anna Ching Yik Cheong (Malaysia)
  • Siti Fadia Silva Ramadhanti/Apriyani Rahayu vs Rawinda Prajongjai/Jongkolphan Kititharakul (Thailand)

Ganda Campuran

  • Gloria Emanualle Widjaja/Dejan Ferdinansyah vs Hu Ling Fang/Yang Po-Hsuan (Chinese Taipei)
  • Pitha Haningtyas Mentari/Rinov Rivaldy vs Lee Chih Chen/Chang Ko-chi (Chinese Taipei)
  • Melati Daeva Oktavianti/Praveen Jordan vs Wei Ya Xin/Jian Zhen Bang (China)
  • Lisa Ayu Kusumawati/Rehan Naufal Kusharjanto vs Tse Ying Suet/Tang Chun Man (Hong Kong)

Live Streaming BWF China Open 2023

bwf china open 2023

Jika tak ada perubahan jadwal, maka pertandingan China Open 2023 bisa disaksikan lewat siaran langsung iNews TV dan MNCTV. Atau bisa juga menyaksikannya melalui streaming Vision+. Berikut di bawah ini adalah link nonton live streaming BWF China Open 2023:

Link Live Streaming China Open 2023 – 1

Link Live Streaming China Open 2023 – 2

Link Live Streaming China Open 2023 – 3

Link Live Streaming China Open 2023 – 4

Untuk menonton pertandingan China Open 2023 di Vision+, maka harus berlangganan paket Vision Premium+Sports terlebih dahulu. Di mana dikenakan biaya langganan Rp 35 ribu per bulan, Rp 95 ribu per bulan, dan Rp 200 ribu per bulan.

Demikian informasi mengenai jadwal, hasil drawing, dan link live streaming BWF China Open 2023.

Baca Juga: