Dewa United Punya Siapa? Ini Profil dan Biografi Ke-3 Pemiliknya!

Tahukah Anda Dewa United punya siapa? Klub ini cukup ramai diperbincangkan di publik ketika sering melakukan sparring dengan tim-tim ternama di tahun 2021. Banyak yang menduga bahwa tim ini dimiliki oleh artis ternama.

Siapa artis yang memiliki Dewa United? Ketahui siapa pemilik dari tim asal Tangerang Selatan ini di pembahasan berikut ini:

Dewa United Punya Siapa?

Dewa United Punya Siapa?

Dilansir dari Wikipedia, pemilik dari Dewa United ada 3, yaitu Kevin Hardiman, Rendra Soedjono, dan Garibaldi Thohir. Namun, Garibaldi Thohir bukan salah satu dari 3 orang yang membeli klub asal Kabupaten Banjar ini.

Awalnya, Dewa United didirikan setelah Tommy Hermawan Lo, Kevin Hardiman, dan Rendra Soedjono setelah ketiganya berhasil mengakuisisi kepemilikan Martapura FC. Tim yang didirikan tahun 2009 ini merupakan tim yang tidak dimiliki oleh Pemerintah Daerah.

Ketika mereka promosi ke Divisi Pertama Liga Indonesia pada tahun 2013, tim ini menjadi satu-satunya tim dengan kepemilikan swasta tahun itu. Barulah setelah memasuki Divisi Pertama, mereka bisa menerima dukungan finansial akbat statusnya yang berubah menjadi tim profesional.

Tim yang bermarkas di Stadion Demang Lehman ini mengganti namanya menjadi Dewa United pada tahun 2021. Pada tahun tersebut, barulah Tommy Hermawan Lo digantikan oleh Garibaldi Thohir sebagai salah satu dari pemilik tim.

Markas dari Dewa United pun dipindahkan pada tahun tersebut ke Tangerang Selatan, yang mana memanfaatkan Indomilk Arena sebagai kandang. Hal tersebut membuat stadion ini digunakan oleh 2 tim Liga 1, yaitu Dewa United dan Persita Tangerang.

Biografi Pemilik Dewa United

Biografi Pemilik Dewa United

Setelah kita ketahui Dewa United punya siapa, waktunya untuk mencari tahu lebih detail mengenai biografi dari ketiga pemilik klub ini. Berikut biografinya:

1. Kevin Hardiman

Selain menjadi salah satu pemilik, Kevin Hardiman juga menjabat sebagai CEO dari Dewa United. Ia merupakan salah satu yang mengusulkan untuk menggunakan kata “Dewa” di dalam timnya.

Dilansir dari Goal, kata itu dipilihnya karena biasa digunakannya ketika bermain game bersama teman-teman, yang mana bermakna “jago banget”. Ketika artikel ini dibuat, kami masih belum menemukan biografi lengkap dari  Kevin Hardiman Dewa United.

Yang kami temukan adalah Ia merupakan terman bermain dari CEO Dewa United eSport dan CEO Dewa Louvre United, yaitu David dan Michael Owe. 

2. Rendra Soedjono

Berbeda dengan Kevin Hardiman, Rendra Soedjono merupakan sosok yang cukup terkenal, khususnya di dunia sepak bola tanah air. Ia merupakan presenter sekaligus penyiar berbagai acara televisi, khususnya acara-acara sepak bola.

Rendra dikenal sebagai penyiar yang mampu membuat penonton bola terhanyut ke dalam euforia pertandingan, khususnya ketika gol terjadi. Ia sudah bekerja di berbagai televisi ternama di Indonesia, seperti SCTV, Indosiar, GTV (sekarang Global TV), RCTI, dan ANTV.

Acara televisi ternama yang dipandu olehnya, yaitu Centrocampo Liga Italia, Liga Bank Mandiri, FIFA Youth Championship, Piala Konfederasi, LG Asian Cup, World Cup 2006, Lega Calcio, FA Cup, Liga Indonesia, Copa Indonesia, World Cup 2022, dan masih banyak lagi.

Hal tersebut membuat Rendra Soedjono mendapat sejumlah penghargaan, salah satunya Panasonic Awards 2004. Ia merupakan pengisi acara olahraga pertama yang bisa mewawancarai Presiden Indonesia (Presiden Susilo Bambang Yudhoyono), tepatnya di laga Final World Cup 2006.

Pria kelahiran Jakarta, 26 Juli 1978, ini saat ini menjadi salah satu pemilik dari tim Liga 1, yaitu Dewa United. Selain menjadi salah satu pemilik tim sepak bola, Ia juga masih berkecimpung di dunia presenter untuk mengisi acara di berbagai acara sepak bola di Indonesia.

3. Garibaldi Thohir

Pemilik Dewa United ketiga adalah Garibaldi Thohir. Sesuai dengan dugaan Anda, pengusaha asal Bandar Lampung ini merupakan kakak dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Sebelum menjadi pemilik dari Dewa United, Garibaldi merupakan pemilik dari Adaro Energy.

Ini merupakan perusahaan yang berkecimpung di bisnis batu bara. Bisnis ini sudah dijalankan oleh Garibaldi Thohir bersama dengan kolega-koleganya sejak tahun 2004. Sebelumnya, perusahaan ini dimiliki oleh seorang pengusaha asal Spanyol yang bernama Enadimsa.

Pada tahun 2020, total aset dari Adaro Energy adalah 6.382 miliar Dollar AS, yang mana jumlah ekuitasnya adalah sebesar 3.952 miliar Dollar AS. Total persentase kepemilikan dari Garibaldi Thohir di perusahaan ini adalah 6,18%.

Selain menjabar sebagai Direktur Utama Adaro Energy, Ia juga menjabat sebagai komisaris utama dari GoTo. Hal tersebut mebuatnya didapuk Forbes sebagai orang terkaya peringkat ke-15 di Indonesia. Tidak puas dengan itu, Ia kemudian mencoba peruntungan di dunia olah raga.

Sejak tahun 2021, Garibaldi Thohir menjadi salah satu pemilik dari Dewa United. Bersama dengan Kevin Hardiman dan Rendra Soedjono, pria berusia 58 tahun ini berencana untuk melakukan investasi jangka panjang di tim sepak bola ini.

Mereka berencana untuk membuat tempat latihan yang baik dan stadion yang mengikuti standar dari FIFA.

Profil Dewa United

Dewa United merupakan salah satu peserta dari Liga 1 Indonesia. Klub yang bermarkas di Stadion Indomilk Arena ini didirikan pada tahun 2021. Saat ini, harga dari Dewa United secara keseluruhan adalah 71 miliar Rupiah.

Tim ini memiliki kedalaman skuad yang cukup baik, yang mana berisikan sebanyak 30 orang pemain. Rata-rata usia pemainnya pun juga cukup baik, yaitu 25,8 tahun. Dengan begitu, bisa dibilang bahwa Dewa United berisikan pemain muda dan senior dengan jumlah yang berimbang.

Pemain-pemain ternama dari tim ini yaitu Majed Osman, Egy Maulana Vikri, Karim Rossi, Risto Mitrevski, Rangga Muslim, Henhen Herdiana, Mochammad Zaenuri, dan masih banyak lainnya. Strategi yang paling sering digunakan oleh Dewa United adalah 4-3-3 bertahan.

Strategi ini memanfaatkan peran Osman sebagai penyerang utama, di mana Berlian dan Rangga sebagai pivot. Hal tersebut mengantarkan Dewa United menyelesaikan Liga 1 musim 2022/2023 dengan menempati peringkat ke 17 dari 18 tim.

Di pertandingan terakhirnya, meraka dibantai oleh Persebaya dengan skor 3:0. Di awal berdirinya, klub asal Tangerang Selatan ini cukup terkenal karena sering melakukan sparring dengan tim lainnya. Sparring pertama mereka yaitu melawan RANS, yang mana mereka memenangi laga tersebut. 

Menjawab Pertanyaan Seputar Dewa United

Ada sejumlah pertanyaan yang ditanyakan di Google seputar Dewa United, antara lain:

1. Dewa United punya artis siapa?

Tidak ada seorang artis yang memiliki kepemilikan di Dewa United. Namun, tokoh ternama yang memiliki klub ini adalah Rendra Soedjono dan Garibaldi Thohir.

2. Dari Mana Asal Klub Dewa United?

Awalnya, klub ini merupakan klub yang berasal dari Kabupaten Banjar. Namun, setelah berganti nama, asal dari Dewa United berubah menjadi Tangerang Selatan.

3. Siapa Manajer Dewa United?

Saat ini, Dewa United dimanajeri oleh Jan Olde Riekerink. Ia baru diangkat sebagai manajer pada tanggal 1 Januari 2023. Ia sebelumnya merupakan manajer dari tim sepak bola asal Turki, Iskenderunspor.

Dari artikel di atas, Anda bisa menyimpulkan Dewa United punya siapa. Tim Liga 1 ini dimiliki oleh Kevin Hardiman, Rendra Soedjono dan Garibaldi Thohir. Kejutan apa lagi ya, yang akan diberikan oleh tim swasta asal Tangerang Selatan ini?

Baca Juga: