Prediksi Arsenal vs Nottingham 12 Agustus 2023 EPL Hari Ini

Pemenang Community Shield 2023 dan runner Liga Inggris 2022/2023 akan memulai EPL musim ini dengan menjamu Nottingham Forest di London. Arsenal vs Nottingham 12 Agustus 2023 bisa menjadi laga yang relatif mudah untuk The Gunners. Nottingham terlihat kesulitan dalam laga pramusim mereka.

Skuad Steve Cooper memainkan 7 laga pramusim dengan rekor 2 menang, 1 imbang, dan 4 kalah. Mereka bahkan dikalahkan Rennes dengan skor 0-5. Rapor pramusim Nottingham bukan modal yang baik untuk memulai EPL dengan percaya diri. Apalagi, lawan mereka adalah Arsenal yang bermain di Emirates.

Preview Arsenal vs Nottingham

Preview Arsenal vs Nottingham

Setelah melakukan perekrutan pemain secara besar-besaran musim lalu, Nottingham Forest ‘senyap’ dalam hal pembelian pemain musim ini. Mereka kemungkinan sudah puas dengan pemain yang tersedia dan akan menyelesaikan musim ini sebagai tim yang akan bermain di EPL musim depan, tidak lebih.

Arsenal dengan Declan Rice dan kai Havertz akan berusaha menang dengan meyakinkan. Jika melihat rekor dan performa Arsenal di pramusim, seharusnya Nottingham tidak menjadi tim yang sulit dikalahkan. Dari 5 pertandingan pramusim mereka, Arsenal menang 3 kali, imbang 1 kali, dan hanya kalah 1 kali.

Duel dan kemenangan melawan Man City di Community Shield tidak hanya menandakan kesiapan mereka kembali ke trek perebutan juara EPL, tetapi juga menandakan bahwa mereka akan menjadi tim kuat Eropa musim ini. Langkah pertama mereka di EPL 2023/2024 dinilai akan mulus dan tidak banyak hambatan.

Jadwal Arsenal vs Nottingham Tanggal 12 Agustus 2023

Pertandingan pekan ke-1 English Premier League 2023/2024 Arsenal vs Nottingham 12 Agustus 2023 akan dimainkan di Stadion Emirates, London, Inggris. Duel Arsenal melawan Nottingham Forest bisa disaksikan Sabtu petang, jam 18.30 WIB. The Gunners diprediksi memulai EPL musim ini dengan mulus.

H2H/Susunan Pemain Arsenal vs Nottingham

Prediksi Arsenal vs Nottingham 12 Agustus 2023

5 pertandingan terakhir Arsenal melawan Forest berakhir dengan 3 kemenangan Forest dan 2 kemenangan Arsenal. Uniknya, Arsenal menang 5-0 dalam 2 kemenangan tersebut. Musim lalu, Forest memberi kekalahan krusial kala Arsenal sedang berusaha bertahan di puncak. The Gunners pasti mengingatnya.

Kekalahan tipis 1-0 musim lalu tentu akan dibalas dengan kemenangan meyakinkan Mikel Arteta, dkk di kandang sendiri pekan ini. Rekor Nottingham Forest vs Arsenal H2H dalam 5 pertandingan terakhir di semua kompetisi.

  • 20 Mei 2023

Nottingham Forest 1 – 0 Arsenal

  • 30 Oktober 2022

Arsenal 5 – 0 Nottingham Forest

  • 10 Januari 2022

Nottingham Forest 1 – 0 Arsenal

  • 25 September 2019

Arsenal 5 – 0 Nottingham Forest

  • 7 Januari 2018

Nottingham Forest 4 – 2 Arsenal

Prediksi Arsenal vs Nottingham Forest Sports Mole pekan ke-1 Liga Inggris 2023/2024.

  • Arsenal (4-3-3): A. Ramsdale; J. Timber, G. Magalhaes, W. Saliba, B. White; D. Rice, T. Partey, M. Odegaard; G. Martinelli, L. Trossard, B. Saka
  • Nottingham Forest (3-5-2): M. Turner; S. McKenna, W. Boly, J. Worrall; O. Aina, O. Mangala, Danilo, R. Yates, S. Aurier; B. Johnson, M. Gibbs-White

Gabriel Jesus dan Mohamed Elneny dipastikan absen. Jorginho, Folarin Balogun, Albert Sambi Lokonga, dan Reiss Nelson diragukan bisa tampil pekan ini. Nottingham Forest dipastikan akan tampil tanpa Felipe, Wayne Henessey, Moussa Niakhate, Omar Richards, dan Taiwo Awoniyi di markas The Gunners.

Prediksi Arsenal vs Nottingham 12 Agustus 2023

Kemenangan Arsenal di Community Shield 2023 memberi kepercayaan diri tinggi kepada skuad Arsenal. Forest selesaikan pramusim dengan buruk dan tidak memiliki penyerang mumpuni. Arsenal vs Nottingham 12 Agustus 2023 diprediksi dimenangkan The Gunners dengan skor meyakinkan, 2-0.

Baca Juga: