Honkai Star Rail 1.2 Dirilis 19 Juli 2023, Ada Karakter Baru

Vantage.id – Kapan Honkai Star Rail patch 1.2 dirilis? HoYoverse membocorkan jadwal rilis patch 1.2 yang akan segera diluncurkan pada 19 Juli 2023. Pada patch 1.2, akan ada tampilan karakter dan musuh baru.

Sebelumnya, telah dibocorkan tentang Kafka dan Blade dalam patch 1.2 Honkai Star Rail. Ternyata, masih terdapat karakter lain yang akan hadir lho. Pada patch terbaru ini, akan menampilkan Trailblazer dengan musuh terbaru yang mematikan.

Hal tersebut diungkapkan dalam livestream berkala, yang telah menandakan rencana untuk merilis update terbaru. Para gamer tentunya sangat menantikan momen ini. Selain karakter baru, Honkai Star Rail 1.2 akan membawa misi dan cerita baru, yang melanjutkan sebelumnya.

Update Honkai Star Rail terbaru ini hadir dengan tema bertajuk ‘Bahkan Keabadianpun Berakhir’. Pada seri terbaru ini akan disajikan puncak kisah petualangan di Xianzhou Luofu. Akan ada sosok Dan Heng yang akan kembali bersama rekan di Astral Express. Selain itu juga akan menyaksikan momen penting Alliance Xianzhou Luofu.

Berikut cerita dan karakter baru yang ada hadir di Honkai Star Rail patch 1.2. Simak ulasannya di bawah ini.

Cerita dan Karakter Baru di Honkai Star Rail 1.2 yang Akan Dirilis

honkai star rail 1.2 update

Petualangan Honkai: Star Rail di patch terbaru akan berlanjut ke area baru di Scalegorge Waterscape dan Alchemy Commission. Pemain akan menjumpai musuh baru dan tantangan di patch terbaru. Selain itu, pemain akan ada di titik lokasi bencana Stellaron dan akan mengungkap kebenaran di kapal perang Silkpunk.

Sosok Blade dan Kafka akan menjadi playable karakter terbaru. Keduanya sempat hadir di rangkaian cerita utama Honkai: Star Rail. Blade akan membagikan banyak cerita dari sudut pandang di Honkai: Star Rail 1.2, sebelumnya ia hanya tampil sebentar di patch 1.1.

HoYoverse menyebut jika sosok Blade memiliki elemen Wind & Path of Destruction, di mana Blade memiliki kemampuan untuk menyembuhkan luka. Blade dapat mengorbankan Health Point yang berguna untuk melipatgandakan damage dari serangannya.

karakter baru Honkai Star Rail 1.2

Dalam patch terbaru, Blade dan Kafka hadir sebagai playable character 5-star. Kafka sebagai pemimpin tim Stellaron Hunter ini memiliki elemen Lightning & Path of Nihility. Para pemain game Honkai: Star Rail sudah taka sing dengan Kafka, di mana sempat menjadi karaktrer trial di awal cerita game sebagai bos di Simulated Universe.

Keunikan serangan Kafka yakni mampu melipatgandakan damage yang telah diterima lawan. Tak hanya dua karakter yang telah tampil, di Honkai: Star Rail 1.2 akan memperkenalkan karakter baru yakni Luka. Luka adalah anggota dari organisasi Wildfire di Underworld.

Di patch terbaru, luka menjadi playable character 4-star terbaru dengan elemen Path of Nihility dan Pshysical. Serangkan kombo tersebut berfokus ke satu lawan yang bisa memberikan efek Bleed. Damage yang dibarikan tersebut akan terus meningkat seiring dengan turn yang terus bertambah.

Akan ada sejumlah misi untuk event tertentu yang akan hadir di update Honkai: Star Rail 1.2, yang disajikan oleh Tuan Xiyan. Tuan Xiyan adalah pendongeng di Starskiff Heaven yang tertarik sekali dengan Astral Express.

Honkai Star Rail 1.2 terbaru

Cerita ‘Pencarian Harta Karun Bawah Tanah’ menawarkan petualangan harta karun dan relic kuno di dunia, dengan hadiah khusus yakni Chat Box. Akan ada petualangan baru di fitur Forgotten Hall yakni ‘Catatan Pelayaran Kapal Pencari Keabadian’ sebagai bagian dari Memory of Xianzhou.

Pemain yang dapat menyelesaikan rangkaian di Memory of Xianzhou di bagian pertama, akan memperoleh karakter Yukong 4-stars secara gratis. Honkai: Star Rail terbaru akan menghadirkan Planar Ornament dan World 7 baru dalam fitur Simulated Universe.

Itulah informasi mengenai Honkai: Star Rail patch 1.2 yang akan diupdate pada 19 Juli 2023 mendatang.

Baca Juga: