7 Aplikasi Jawab Soal Anak SD Dapat Uang Terbukti Membayar

Saat ini sudah tersedia berbagai aplikasi yang bisa diandalkan untuk menghasilkan uang karena terbukti membayar. Mulai dari aplikasi game, survey berbayar hingga aplikasi jawab soal anak SD dapat uang. Dengan memanfaatkan aplikasi tersebut, siapapun bisa mendapatkan penghasilan tambahan.

Hanya dengan menjawab soal-soal sederhana yang biasa diberikan untuk anak SD, pengguna memiliki kesempatan untuk mendapatkan uang. Penasaran, apa saja aplikasi yang bisa diandalkan untuk menambah penghasilan? Langsung saja simak penjelasan lengkapnya hanya di sini.

Rekomendasi Terbaik Aplikasi Jawab Soal Anak SD Dapat Uang

Bagi yang merasa memiliki pengetahuan luas dan tidak asing dengan pelajaran anak SD, tidak ada salahnya mencoba beberapa aplikasi untuk mendapatkan tambahan penghasilan. Untuk lebih jelasnya, di bawah ini ada beberapa rekomendasi yang bisa dipertimbangkan.

1. Givvy

Givvy

Aplikasi pertama yang direkomendasikan adalah Givvy yang tersedia di Play Store secara gratis. Berdasarkan ulasan pengguna, aplikasi ini terbukti membayar. Sayangnya uang yang didapatkan berupa dollar sehingga pengguna harus memiliki akun PayPal.

Di dalam aplikasi ini terdapat berbagai macam permainan yang sederhana, termasuk soal matematika yang mudah untuk anak SD. Bagi yang ingin mendapatkan uang dari aplikasi, maka harus menjawab soal-soal tersebut dengan benar.

Nantinya setiap jawaban benar akan mendapatkan imbalan berupa koin. Koin yang sudah terkumpul bisa ditukarkan dengan dollar sesuai dengan batas minimal yang ditentukan aplikasi. Cara menggunakan aplikasi jawab soal anak SD dapat uang di Givvy adalah seperti berikut:

  • Pertama temukan aplikasinya di Play Store dan unduh di perangkat Android.
  • Mainkan game soal matematika yang tersedia dengan memberikan jawaban yang benar.
  • Setiap jawaban benar akan diberikan imbalan koin yang setelah terkumpul bisa langsung ditukarkan dengan uang dollar.
  • Penukaran bisa dilakukan di PayPal atau Revolut.

Selain menjawab soal matematika sederhana, pengguna juga bisa menambah penghasilan dengan cara mengundang teman sebanyak-banyaknya untuk mengunduh aplikasi dan ikut bermain. 

2. School Solver

School Solver

Pada dasarnya School Solver merupakan aplikasi berbasis website yang sudah eksis sejak tahun 2014. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mendapatkan penghasilan dengan cara menjawab soal-soal yang biasa diberikan untuk anak SD. Adapun caranya adalah:

Melakukan Pendaftaran 

Yang perlu dilakukan pertama adalah registrasi melalui situs web School Solver di www.schoolsolver.com. Jika sudah berhasil masuk ke situs tersebut pengguna bisa memilih ikon menu di bagian pojok kanan atas dan memilih Register.

Langkah berikutnya adalah memasukkan nama, lengkap dengan alamat email serta kata sandi dengan benar. Jika sudah tinggal memilih opsi Finish Registration.

Memperbarui Akun School Solver

Selesai melakukan pendaftaran, pengguna masih belum bisa mengerjakan soal anak SD. Karena harus melakukan pembaruan pada informasi akun School Solver terlebih dahulu dengan cara memilih menu dan My School Solver.

Kemudian dilanjutkan dengan memilih My Account dan mengisinya dengan nama, foto serta deskripsi pengguna.

Syarat untuk Mengerjakan Soal

Sebelum menggunakan aplikasi jawab soal anak SD dapat uang School Solver, pengguna perlu mengetahui apa saja syarat yang diperlukan untuk mengerjakan soal. Untuk lebih jelasnya, pengguna bisa langsung masuk ke My Account dan klik pada School Solver Rules.

Cara Dapat Uang di School Solver

Setelah semua tahap di atas selesai dilakukan, dan pengguna memahami apa saja persyaratan yang harus dipenuhi, maka selanjutnya bisa langsung mencoba aplikasi untuk menjawab soal anak SD. Adapun ketentuannya adalah seperti berikut:

  • Buka aplikasi di situs web School Solver dan temukan soal anak SD yang ingin dikerjakan.
  • Ada beberapa opsi mata pelajaran yang bisa dipilih seperti matematika dan pelajaran lainnya.
  • Pengguna bisa memilih harga dari tugas yang diberikan, mulai dari 1 dollar hingga 100 dollar sesuai tingkat kesulitan masing-masing tugas yang akan dikerjakan.
  • Sebaiknya pengguna memilih tugas yang sesuai kemampuan agar lebih mudah untuk menyelesaikannya.
  • Jika semua jawaban yang diberikan sudah selesai, maka pengguna perlu menunggu selama beberapa saat sampai jawaban selesai direview oleh aplikasi.
  • Nantinya pengguna akan mendapatkan imbalan sesuai dengan harga tugas atau pertanyaan yang dipilih sebelumnya.
  • Untuk metode pembayarannya, pengguna bisa melakukan penukaran melalui akun PayPal.

3. Macha

Aplikasi jawab soal anak SD dapat uang berikutnya adalah Macha.  Aplikasi ini menyediakan berbagai macam soal dan pertanyaan di bidang matematika dan Bahasa Indonesia. Tentunya pengguna bisa memilih materi pelajaran yang paling dikuasai agar lebih mudah mengerjakan.

Dari setiap soal yang sudah dikerjakan dengan benar, pengguna akan mendapatkan imbalan berupa poin. Setiap 100 poin akan mendapat 1 diamond. Diamond yang berhasil dikumpulkan bisa langsung ditukarkan dengan uang dengan perhitungan 1 diamond setara dengan Rp1.

Dengan demikian bagi pengguna yang berhasil mengumpulkan diamond sebanyak 50 ribu maka akan mendapatkan uang sebesar Rp50.000. Untuk metode pembayaranya sendiri bisa melalui dompet digital GoPay atau Dana.

Sebagai informasi, penukaran diamond di aplikasi Macha hanya bisa dilakukan pada pukul 8 pagi. Dan yang bisa menukarkan diamond tersebut adalah pengguna yang sudah masuk ke dalam 50 besar top global. Setelah penukaran, maka diamond akan menjadi 0.

Bagi yang belum paham, bagaimana cara jawab soal anak SD dapat uang di aplikasi Macha, silakan ikuti beberapa langkah mudah di bawah ini:

  • Pertama lakukan pengunduhan dan penginstalan aplikasi jawab soal anak SD dapat uang Macha di perangkat Android melalui Play Store.
  • Jika berhasil dipasang, pengguna harus membuat akun terlebih dahulu dengan memasukkan username dan email, serta tidak boleh ketinggalan kata sandinya.
  • Langkah selanjutnya adalah memilih jenis materi yang akan dikerjakan, apakah Math atau Word, silakan sesuaikan dengan kemampuan.
  • Terakhir adalah mengerjakan semua soal yang disediakan dan setelah selesai akan mendapatkan diamond sebagai imbalan. Jika sudah terkumpul bisa langsung ditukarkan dengan saldo Dana.  Bagaimana, sangat mudah bukan?

4. Emoh

Aplikasi lainnya yang bisa diandalkan hanya dengan menjawab soal anak SD dapat uang adalah Emoh. Nama aplikasi ini cukup unik sehingga mudah diingat oleh para penggunanya. 

Yang menarik, aplikasi ini benar-benar memberikan soal matematika untuk anak SD. Sehingga pengguna tidak perlu khawatir dengan tingkat kesulitannya. Tentunya aplikasi ini sangat menarik untuk digunakan.

Karena bukan hanya sekedar membantu pengguna menghasilkan uang tambahan saja, tetapi juga membantu untuk melatih otak agar tetap bekerja secara optimal dengan latihan soal yang diberikan.

Adapun cara mengerjakan soal di aplikasi jawab soal anak SD dapat uang Emoh cukup sederhana. Pengguna harus bisa menyelesaikan semua soal sebelum batas waktu yang diberikan habis. Nantinya pengguna akan mendapatkan poin dari jawabannya tersebut.

Tentunya semakin banyak poin yang terkumpul akan membuat potensi uang yang didapatkan semakin besar. Selanjutnya poin yang didapat bisa ditukarkan dengan uang melalui saldo Dana, GoPay, ShopeePay, PayPal dan pulsa.

Cara Mendaftar 

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, untuk menggunakan aplikasi Emoh, pengguna harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Bagi yang belum tahu cara mendaftar akun di aplikasi Emoh, silakan simak beberapa tahapannya berikut ini:

  • Buka aplikasi Emoh yang sudah terpasang di perangkat dan pilih menu Daftar dengan cara memberi tanda centang pada opsi tersebut.
  • Kemudian lanjutkan dengan memasukkan namanomor ponsel serta alamat email dengan benar.
  • Memasukkan kode referral bagi pengguna yang memiliki.
  • Langkah terakhir adalah klik Daftar.

Cara Mendapatkan Uang di Aplikasi Emoh

Cara menggunakan aplikasi jawab soal anak SD dapat uang di aplikasi ini sebenarnya cukup sederhana sehingga siapapun pasti bisa. Selain menjawab soal matematika tingkat SD pengguna juga bisa mengundang teman. Untuk lebih jelasnya adalah seperti berikut:

  • Pertama buka aplikasi dan login bagi yang sudah memiliki akun Emoh.
  • Untuk memulai permainan, pengguna cukup menekan pada menu Play Now.
  • Langkah selanjutnya adalah menjawab semua soal matematika yang diberikan sampai selesai.
  • Jenis soal yang diberikan berupa penambahan dan pengurangan, perkalian serta pembagian sederhana sehingga mudah untuk dikerjakan.
  • Batas waktu yang diberikan untuk setiap pertanyaan adalah 60 detik sehingga pengguna harus memanfaatkan waktu sebaik-baiknya dalam menjawab soal.
  • Semakin banyak soal yang diselesaikan dan memiliki jawaban benar, maka semakin banyak poin yang akan didapatkan.

Selain mengerjakan soal dengan benar, pengguna juga bisa menambah poin melalui kode referral yang dimiliki. Caranya adalah dengan membagikan kode referral tersebut kepada banyak orang dan mengundang mereka untuk ikut bergabung menggunakan aplikasi.

Adapun cara membagikan kode referral adalah dengan membuka menu Player Profile dan langsung klik pada opsi Share Referral. Kode tersebut bisa dibagikan di sosial media atau platform lainnya. Nantinya setiap poin yang didapatkan teman akan menghasilkan bonus 10%.

5. T-GO

Aplikasi jawab soal anak SD dapat uang berikutnya yang tidak kalah menarik adalah T-GO. APK yang diluncurkan oleh Line ini menawarkan hiburan yang sangat menarik karena pengguna hanya perlu menjawab pertanyaan sederhana untuk mendapatkan uang.

Aplikasi yang satu ini bisa dijadikan alternatif menarik bagi pengguna yang ingin mengasah kemampuan dan wawasannya di bidang pengetahuan. Bagi pengguna yang berhasil menjawab pertanyaan dengan benar, maka siap-siap untuk mendapatkan hadiah uang.

Berbeda dari aplikasi sebelumnya, pada aplikasi ini pengguna bisa mengikuti kuis yang disediakan aplikasi setiap hari mulai pukul 20.00. Meski begitu, aplikasi juga memberikan kuis pada jam-jam lain secara acak bagi penggunanya.

Dengan demikian bagi pengguna yang ingin bergabung dalam kuis tersebut harus mengakses aplikasi tepat waktu. Karena jika terlambat secara otomatis pengguna tidak bisa mengikuti kuis yang disediakan. 

Kuis yang disajikan secara live ini akan memberikan 12 pertanyaan kepada pengguna aplikasi. Tugas pengguna adalah menjawabnya dengan jawaban yang benar dengan memilih jawaban dalam waktu sekitar 10 detik saja untuk setiap pertanyaan.

Untuk mendapatkan uang, peserta kuis harus menjawab pertanyaan kuis dengan benar. Dan jika dalam kuis tersebut tidak ada yang menang, maka hadiahnya akan dilipatgandakan untuk kuis berikutnya.

6. Ashimoto

Aplikasi jawab soal anak SD dapat uang yang tidak kalah populer berikutnya adalah Ashimoto. Aplikasi yang satu ini menyediakan soal matematika yang sederhana dan tentunya mudah untuk dikerjakan. 

Tidak perlu khawatir dengan rumus-rumus yang sulit di dalamnya, karena aplikasi ini hanya menyediakan soal-soal hitungan matematika sederhana. Seperti penambahan dan pengurangan, serta perkalian dan pembagian yang cukup sederhana.

Tentunya aplikasi ini sangat cocok untuk mengasah otak agar tidak tumpul dan terbiasa dengan hitungan yang cepat. Apalagi dalam permainan ini disediakan imbalan berupa uang sehingga semakin menguntungkan pengguna. 

Cara Mendaftar di Aplikasi Ashimoto

Untuk menggunakan aplikasi jawab soal anak SD dapat uang Ashimoto, pengguna perlu melakukan pendaftaran akun terlebih dahulu. Jadi setelah berhasil mengunduh aplikasinya, maka bisa dilanjutkan dengan melakukan registrasi. Caranya adalah seperti berikut:

  • Buka aplikasi dan klik pada tombol Daftar Di Sini.
  • Kemudian buatlah username untuk akun tersebut.
  • Jangan lupa masukkan alamat email yang masih aktif dan lengkapi dengan kata sandi.
  • Kemudian lanjutkan dengan klik menu Buat Akun, selesai.
  • Setelah berhasil membuat akun, maka pengguna bisa login dengan mudah.

Cara Mendapatkan Uang di Aplikasi Ashimoto

Mungkin masih ada yang belum paham bagaimana cara mendapatkan uang di aplikasi jawab soal anak SD dapat uang Ashimoto. Tidak perlu khawatir, karena caranya cukup mudah. Apalagi tampilan interface aplikasi juga simple dan gampang dipahami.

Pada saat pertama kali membuka aplikasi, maka halaman utama akan menampilkan 4 menu. Yaitu Play, Cara Bermain, Free Daget dan Pencarian. Nah, bagi yang ingin memulai permainan bisa langsung memilih menu Play yang tersedia.

Nantinya akan muncul beberapa soal dan pengguna harus menyelesaikan soal-soal tersebut dengan benar. Dari jawaban yang diberikan, pengguna akan mendapatkan poin. Namun jika masih belum jelas, sebaiknya klik pada menu Cara Bermain yang tersedia di aplikasi.

Melalui menu tersebut pengguna bisa lebih memahami bagaimana cara permainan di aplikasi. Namun pada intinya pengguna harus mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya agar jumlah uang yang didapatkan semakin besar. Nantinya pencairan bisa dilakukan melalui saldo Dana.

Selain itu, untuk melakukan tugas yang tersedia di menu Free Daget, pengguna harus sudah memainkan game di aplikasi ini sebanyak 100 kali. 

Cara Pencairan Uang di Aplikasi Ashimoto

Jika poin yang terkumpul sudah banyak dan siap untuk dilakukan penarikan, maka pengguna bisa dengan mudah menukarkannya menjadi saldo Dana. Namun perlu diketahui bahwa konversi poin yang berlaku di aplikasi ini adalah 1:10.

Bagi pengguna yang ingin melakukan penarikan uang di aplikasi jawab soal anak SD dapat uang Ashimoto bisa langsung mengikuti beberapa langkah di bawah ini:

  • Pertama pilih dan klik pada tombol Penarikan yang tersedia.
  • Kemudian pilih nominal uang yang akan ditarik, mulai dari Rp2.500, Rp5.000, sampai Rp10.000.
  • Masukkan nomor akun Dana yang dimiliki dan lanjutkan dengan menekan tombol Cairkan.

7. Math Cash

Aplikasi terakhir yang layak untuk dicoba adalah Math Cash. Sesuai dengan namanya, aplikasi ini menyediakan soal matematika sederhana yang bisa dikerjakan dengan mudah. Bahkan permainan Math Cash bisa dimainkan secara multiplayer dengan pemain lainnya.

Sama seperti aplikasi jawab soal anak SD dapat uang lainnya, Math Cash juga efektif untuk mengasah kemampuan dan keterampilan matematika para pengguna sehingga mampu berhitung dengan cepat dan tepat. 

Berbagai soal penjumlahan, pengurangan, perkalian maupun pembagian yang sederhana bisa langsung dikerjakan untuk mendapatkan poin. Sementara untuk meningkatkan jumlah poin, pengguna juga bisa mengundang teman sebanyak-banyaknya.

Semua poin yang sudah terkumpul bisa langsung ditukar dengan uang tunai dan dilakukan penarikan melalui metode pembayaran yang dipilih. Jadi selain bisa mengasah otak, aplikasi ini juga efektif untuk menghasilkan uang.

Pada dasarnya aplikasi jawab soal anak SD dapat uang bisa dijadikan pilihan menarik untuk mengisi waktu luang. Karena pengguna bisa sekaligus mengasah kemampuannya di bidang matematika atau pengetahuan umum. Meski begitu, sebaiknya aplikasi hanya dijadikan sebagai hiburan saja.

Baca Juga: